Usaha Batu Akik Jadi Pilihan Utama Masyarakat Indonesia
Apakah benar usaha batu akik jadi pilihan masyarakat di tahun 2015 ini ? jika memang benar tentunya ada alasan tersendiri mengapa masyarakat lebih memilih beralih profesi dari petani menjadi pengumpul, pencari, pengrajin batu akik. Ya memang tidak dipungkiri lagi memulai sebuah usaha atau bisnis memerlukan pikiran kreatif agar nantinya bisa menciptakan peluang bagus guna mendapatkan keuntungan. Oleh sebab itulah mengapa mereka yang pandai melihat peluang akan memilih bisnis yang paling tepat dijadikan sumber penghasilan.
Jika anda merasa di tempat anda banyak daerah yang bisa dijadikan lahan untuk mencari batu akik, saya rasa anda perlu mencoba bisnis ini, karena seperti informasi yang saya terima dari rekan kerja saya yang juga penggemar batu akik pernah pergi ke dareah baturaja tepatnya tempat penambangan bahan batu akik asli baturaja.
Beliau menjelaskan masyarakat di daerah tersebut banyak yang pindah profesi dari petani karet menjadi penambang batu akik. bahkan mereka rela menyewa lahan agar bisa mendapatkan batu akik ini. Memang daerah baturaja merupakan sumber batu akik asli yang cukup terkenal di indonesia dan sudah sering memenangkan kontes batu akik misalnya saja jenis yang cukup terkenal adalah batu akik tinta biru.
Adapun bila kita kembali ke bisnis di indonesia memang trend batu akik di tahun 2015 ini memberikan warna berbeda dalam dunia bisnis yang cukup menggiurkan untuk digeluti. Keuntungan yang dihasilkan oleh para penjual batu akik ini bisa mencapai jutaan bahkan ratusan juta rupiah tergantung dari kualitas batu akik yang dijual di pasaran.
Nah, apabila anda berminat menjadi orang yang sukses dalam menjalankan bisnis batu akik. Anda bisa mencari lokasi penambangan batu akik yang memiliki bahan asli dan motif unik, indah, langka agar nantinya harga yang ditawar para konsumen pun tinggi bahkan bisa menjadi akik termahal seperti kisah kirsani salah satu pencari batu akik dari pulau nias yang berhasil menemukan akik langka yang diberi nama sigori lafau. Dia mengaku batu akik tersebut pernah ditawar 1.5 milyar rupiah, namun tidak dijualnya.
Itulah sedikit penjelasan mengapa Usaha Batu Akik Jadi Pilihan Utama Masyarakat Indonesia pada era ini. Semoga dengan membaca artikel singkat ini bisa menambah wawasan para pembaca sekalian. Akhir kata sekian dan terima kasih telah membacanya.
Post a Comment for "Usaha Batu Akik Jadi Pilihan Utama Masyarakat Indonesia"
saya minta maaf ! Komentar yang tidak relevan dengan konten tidak akan saya terbitkan. Jika Mengcopas Artikel Blog Ini, Mohon Untuk Menampilkan Link Sumber.