Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Website Di Weebly (Panduan Gambar)

Sudah pernah membuat website lewat Weebly ?. Jika belum mari kita belajar disini.
Teman, Selain Perusahaan ini menyediakan sarana pembuatan website, anda juga bisa membuat blog atau toko online secara mudah dan gratis. Mengapa saya memilih situs ini dan tidak memilih blogger atau wordpress ? Alasannya karena telah banyak topik yang membahasnya. Jadi, dengan berbagi bahasan yang berbeda dengan blog lain, saya berharap bisa menambah pengetahuan anda dan memperkaya informasi personal blog ini.

Kelebihan weebly lainnya ketika anda ingin membuat sebuah toko online untuk berjualan di Internet dan mempromosikan produk-produk anda melalui website. Perusahaan ini bisa membantu anda mendesain online store sesuai tema yang anda inginkan, karena Menurut saya sangat penting membuat tampilan website yang menarik agar lebih ramah ketika para pengunjung melihatnya. Oleh karena itu, apabila anda tidak mengerti Coding akan sangat bagus menggunakan Jasa Berbayar dari Designers handal yang sudah berpengalaman.

Adapun untuk mempermudah anda membuat website di weebly. Ikutilah langkah-langkah di bawah !

  1. Masuk ke halaman utama pendaftaran weebly
  2. Pada form pendaftaran. Masukkan Nama lengkap, Alamat Email dan Kata Sandi anda lalu klik tombol "Get Started"
  3. gambar Cara Membuat Website Di Weebly
  4. Pilih jenis halaman yang akan anda buat ? site, Blog Atau Store. ( Misal : Site artinya Membuat website ).
  5. gambar 2 Cara Membuat Website Di Weebly
  6. Halaman "Choose a Theme" adalah tempat memilih tema website. Silahkan pilih salah satu. Caranya arahkan kursor anda ke Tema lalu klik tombol "Choose"
  7. gambar 3 Cara Membuat Website Di Weebly
  8. Pada halaman "Choose Your Website Domain" anda bisa memilih 3 metode dimana penjelasannya sebagai berikut:
    1. Use a Subdomain of weebly.com : Menggunakan alamat website dengan hosting weebly (Contoh alamatnya : http://blogbisnis2.weebly.com)

    2. Register a New Domain : Membuat Domain Baru atau membelinya dari Perusahaan Weebly.com ( Nama Domain Bebas ).

    3. Connect a Domain You Already Own : Menghubungkan domain anda yang sudah aktif ke website baru anda di weebly.
  9. Saran saya sebagai awal membuat website di weebly gunakan saja subdomain weebly, karena nanti anda bisa mensettingnya ulang.
  10. Jika paham maksud saya silahkan pilih "Use a Subdomain of weebly.com" lalu klik tombol "Continue"
  11. gambar 4 Cara Membuat Website Di Weebly
  12. Langkah selanjutnya klik tombol "Build my site"
  13. gambar 5 Cara Membuat Website Di Weebly
  14. Pada halaman utama website kita akan melakukan pengaturan website anda. Caranya arahkan kursor ke sebelah kanan atas dan klik tombol "Setting"
  15. gambar Cara setting Website Di Weebly
  16. Pada general anda bisa mengganti :

    1. Alamat website : Saya rasa cukup jelas

    2. Judul website : Title site anda Sesuaikan dengan niche Yang anda bahas lalu klik tombol "save"

    3. Mobile : Aktifkan agar lebih bersahabat dengan pengguna seluler seperti Android dan lainnya.

    4. Facebook Sharing : Silahkan koneksikan dengan akun facebook anda dengan cara mengklik tombol "Setup Facebook Share"
  17. gambar 2 Cara setting Website Di Weebly
  18. Berikutnya pengaturan SEO Website anda seperti :

    1. Site Description : Masukkan deskripsi website anda dengan menuliskannya pada kolom yang tersedia ( Misal : Website ini membahas tentang informasi bisnis terbaru 2015 )

    2. Meta Keywords : Masukkan kata kunci niche website anda agar lebih mudah ditemukan mesin pencari.

    3. Footer Code : Masukkan Kode google analytics anda.

    4. Header code : Masukkan kode verifikasi meta tag Google anda. Jika belum paham caranya, pelajari lebih lanjut tentang cara verifikasi website di webmaster google.
  19. Jika telah selesai jangan lupa klik tombol "save"
  20. gambar pengaturan SEO Website Di Weebly
  21. Untuk Pengaturan lainnya anda bisa mempelajarinya melalui navigasi Desain, Page, Store, dan setting.
  22. Apabila pengaturan telah selesai, arahkan kursor anda kanan atas halaman dan klik tombol "Publish"
gambar pengaturan Website Di Weebly dan cara mempublishnya

Itulah cara membuat website gratis dengan weebly. Apabila anda kesulitan atau belum memahami panduan diatas, silahkan bertanya. Akhir kata sekian dan terima kasih telah membacanya. Semoga bermanfaat serta menambah pengetahuan pembaca.

7 comments for "Cara Membuat Website Di Weebly (Panduan Gambar)"

  1. Replies
    1. hanya sekedar berbagi cara membuat website dengan mudah

      Delete
    2. gan kok pas saya publish gak bisa ya

      Delete
  2. kalau cara memasang tombol share di weebly gimana gan?

    ReplyDelete
  3. cara postingnya bagaimana ya? saya sudah mencoba setting setting. saya membuat blog di weebly. tapi saya tidak mengerti bagaimana mempostingnya. hanya build saja. ketika saya posting, hanya di homepage. maksud saya bagaimana kita membuat banyak postingan seperti di blogspot ataupun wordpress ya? mohon bantuannya mas.

    ReplyDelete
  4. Most of us earn a very good living with these tools and wouldn't think of using anything else. Then along comes Weebly. What kind of a name is Weebly anyway?
    bark collars for puppies

    ReplyDelete
  5. Mau nanya, misalkan buat website di weebly. kita sudah punya domain sendiri tapi tidak punya hosting. apa bisa ya di weebly ? apa perlu beli hosting lagi di luar weebly

    ReplyDelete